TASKULIT.NET – Ciri-ciri Tas Cath Kidston Original Yang Wajib Diketahui Seperti diketahui apabila tas adalah salah satu aksesoris fashion pribadi yang sangat digemari terutama oleh kaum hawa dikarenakan dengan menggunakan tas ketika bepergian, akan menambah rasa percaya diri bagi para penggunanya dan salah satu model tas yang terbilang unik dan tidak ada bosannya yaitu tas Cath kidston dikarenakan mempunyai beragam warna dan juga motif yang pastinya akan memberikan kesan berbeda setiap hari bagi para penggunanya terutama para pecinta tas tersebut.
Namun bagi kalian semua para pecinta tas Cath kidston, alangkah baiknya untuk mengetahui ciri-ciri Tas Cath Kidston Original atau tas asli Cath Kidston dikarenakan sekarang ini banyak beberapa penjual nakal yang menjual tas ini tidak asli atau palsu. Sebetulnya untuk membedakan mana yang asli dan mana yang palsu atau tas KW dipastikan tidak begitu sulit, karena kalian bisa melihat ciri dan beberapa hal dari tas tersebut.
Tas Cath kidston merupakan merek tas yang banyak dibicarakan dan sampai sekarang ini banyak dicari oleh para penggemar tas dimana tas ini terus menjadi trending setelah gaya vintage menjadi viral dan banyak digunakan, padahal perusahaan Cath kidston tidak hanya menjual tas saja akan tetapi mereka menjual beberapa produk dengan gaya vintage yang kekinian dan modern.
Contents
Ciri khas tas Cath kidston
Di bawah ini adalah beberapa ciri khas yang harus kalian ketahui tentang tas yang dibuat oleh perusahaan Cath Kidston diantaranya adalah sebagai berikut:
- Tas terbuat dari kain katun berlapis tebal dan juga kuat
- Tas mempunyai motif bunga yang kekinian dan mirip shabby Chic
- Mengusung model yang lebih simpel akan tetapi terlihat cantik dan juga bagus.
Ciri-ciri Tas Cath Kidston Original
Di bawah ini adalah beberapa ciri yang bisa kalian ketahui ketika ingin mau beli tas original yang modis dan pemanis buatan cathkidston diantaranya adalah sebagai berikut:
Harga tas Cath kidston
Untuk pertama kali yang bisa membedakan dan mengetahui apakah tas tersebut asli atau KW maka kalian hanya tinggal melihat dari harga yang dijual, dimana untuk harganya sendiri terbilang lumayan mahal dan apabila di diskon maka sini hanya berani memberikan diskon 30% dan dan harus diketahui apabila harga tidak akan membohongi kualitas yang dijual.
Bahan dan struktur tas Cath kidston
Untuk tas Cath kidston original dipastikan terbuat dari bahan katun asli dan kalian bisa melihat struktur tas salah satunya anda semua bisa melihat dari struktur yang kokoh dari tas tersebut, selanjutnya pola jahitan dan pemasangan tulang rangka tas biasanya akan dilakukan dengan sistem double stick dan selanjutnya dijahit dengan benang rangkap dua dan biasanya dijahit dua kali.
Kualitas resleting
Selanjutnya komponen yang bisa dijadikan untuk melihat apakah tas tersebut asli atau palsu yaitu dari kualitas resleting dimana untuk tas asli biasanya menggunakan bahan sedikit kasar dan Kebanyakan untuk pengait diembos dengan logo merek.
Pelapis dalam
Untuk tas original biasanya akan dilapisi menggunakan pelapis anti air yang tidak mudah dimasuki air dan selanjutnya untuk tas Cath kidston tepat di bagian luar melakukan kombinasi katun dan plastik dan selanjutnya untuk Lapisan dalam terbuat dari katun 100%.
Tas pembungkus
Selanjutnya untuk tas pembungkus atau dusbag yang asli biasanya mempunyai bahan lebih halus dengan ukuran lebih lebar dari tas tas yang Anda beli dan selanjutnya dustbag tas palsu mempunyai ukuran pas-pasan dan hal ini bisa menjadi salah satu ciri yang membedakan mana asli dan palsu.
Itulah penjelasan kami tentang Ciri-ciri Tas Cath Kidston Original yang bisa kalian ketahui dan semoga artikel yang kami bahas pada hari ini, bisa menjadi referensi dan Selamat berbelanja.